Yogyakarta, yang dikenal sebagai Kota Pelajar, memiliki sejumlah perguruan tinggi swasta (PTS) berkualitas tinggi. Berdasarkan pemeringkatan Webometrics 2024, berikut adalah 5 kampus swasta terbaik di Yogyakarta:
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY)
- Peringkat Nasional: 20
- Peringkat Dunia: 1.873
- Alamat: Jl. Brawijaya, Geblagan, Tamantirto, Kasihan, Bantul, DIY
Pertama, UMY didirikan pada 1 Maret 1981 oleh Yayasan Muhammadiyah. Universitas ini menawarkan delapan fakultas dengan berbagai program studi yang telah terakreditasi “Unggul” oleh BAN-PT. Selain itu, Dengan fasilitas modern dan program internasional, UMY berkomitmen untuk mendukung pengembangan mahasiswa di berbagai bidang.
Universitas Ahmad Dahlan (UAD)
- Peringkat Nasional: 37
- Peringkat Dunia: 3.139
- Alamat: Jl. Kapas No. 9, Semaki, Umbulharjo, Yogyakarta
Kedua, UAD memiliki 11 fakultas dan enam kampus yang tersebar di Yogyakarta. Sejak memperoleh akreditasi “A” dari BAN-PT pada 2022, UAD terus berkomitmen memberikan pendidikan bermutu tinggi dalam lingkungan yang dinamis dan inovatif.
Universitas Islam Indonesia (UII)
- Peringkat Nasional: 48
- Peringkat Dunia: 3.586
- Alamat: Jl. Kaliurang Km. 14,5, Ngemplak, Sleman, DIY
Sementara itu, UII adalah universitas swasta tertua di Indonesia, didirikan pada 8 Juli 1945. Dengan akreditasi “A” dari BAN-PT, UII konsisten menawarkan pendidikan berkualitas tinggi di berbagai program studi.
Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY)
- Peringkat Nasional: 56
- Peringkat Dunia: 3.836
- Alamat: Jl. Babarsari No. 44, Caturtunggal, Depok, Sleman, DIY
UAJY, berdiri sejak 1965, menawarkan berbagai program studi terakreditasi dan terus menunjukkan kualitasnya dalam dunia pendidikan tinggi.
Universitas Sanata Dharma (USD)
- Peringkat Nasional: 60
- Peringkat Dunia: 4.108
- Alamat: Mrican, Caturtunggal, Depok, Sleman, DIY
Sebagai perguruan tinggi Katolik yang berdiri sejak 1955, USD berfokus pada pendidikan berkualitas dengan nilai-nilai humanis dan integritas.
Itulah pembahasan mengenai 5 kampus swasta terbaik di jogja. Peringkat ini menunjukkan komitmen masing-masing universitas dalam meningkatkan kualitas pendidikan, penelitian, dan kontribusi terhadap masyarakat. Bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan studi di Yogyakarta, kelima universitas ini dapat menjadi pertimbangan utama.