Semua individu memiliki kesempatan untuk melakukan investasi di pasar modal pada waktu yang di inginkan dan memiliki potensi untuk memperoleh keuntungan yang besar. Namun, perlu diingat bahwa investasi yang terkait dengan efek juga membawa risiko tinggi terkait kerugian. Untuk mengenal konsep, instrumen, dan manfaat pasar modal bagi para investor, mari kita simak pembahasan di bawah ini.
Mengenal Pengertian Pasar Modal
Pasar modal merujuk pada segala kegiatan investasi yang terkait dengan efek dan memiliki peran penting dalam kelangsungan bisnis bagi para investor. Regulasinya telah diatur dalam Undang-Undang Pasar Modal No. 8 tahun 1995 yang mendefinisikannya sebagai “kegiatan yang terkait dengan penawaran umum dan perdagangan efek, perusahaan publik yang terkait dengan efek yang di terbitkannya, serta lembaga dan profesi yang terkait dengan efek.” Di Indonesia, pasar modal di awasi oleh Bursa Efek Indonesia (BEI) dan manfaatnya dapat dinikmati oleh investor, perusahaan yang menerbitkan efek (emitennya), dan juga negara.
Apa Saja Instrumen Pasar Modal?
Sebelum membahas manfaat pasar modal bagi para investor, penting untuk mengenal berbagai instrumen yang dapat di investasikan dalam pasar modal. Berikut adalah empat instrumen pasar modal yang dapat di pilih sebagai aset investasi:
- Saham
Saham adalah instrumen yang populer di kalangan investor, yang merupakan bukti kepemilikan dalam suatu perusahaan. Pemegang saham memiliki hak atas perusahaan dan berhak atas dividen atau keuntungan yang di peroleh perusahaan.
- Obligasi
Obligasi, atau Surat Utang Negara (SUN), merupakan surat berharga yang menunjukkan hutang penerbit obligasi kepada pemegangnya. Keuntungan yang di peroleh dari obligasi biasanya berupa kupon tetap atau mengambang.
- Reksa Dana
Reksa dana adalah instrumen investasi yang populer dalam pasar modal. Berbeda dengan saham dan obligasi yang di kelola secara individual, reksa dana di kelola oleh manajer investasi yang terdaftar dan di awasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk memastikan proses investasi berjalan dengan aman.
- Derivatif
Derivatif adalah surat berharga yang berasal dari saham atau obligasi, meskipun tidak sepopuler instrumen lainnya. Namun, derivatif merupakan aset investasi yang layak di pertimbangkan dalam pasar modal.
Manfaat bagi Investor
Dalam dunia investasi, pasar modal memiliki peran yang penting bagi investor dengan beberapa manfaat, antara lain:
- Sumber Pendapatan
Pasar modal menyediakan sumber pendapatan yang berkelanjutan bagi investor, sesuai dengan tujuan investasi mereka untuk memperoleh keuntungan. Nilai aset yang diinvestasikan memiliki potensi untuk terus meningkat, memungkinkan investor untuk mendapatkan keuntungan dari modal yang mereka tanamkan.
- Pendapatan Pasif
Instrumen pasar modal dapat menjadi sumber pendapatan pasif di masa depan, memberikan keamanan finansial bagi investor saat memasuki masa pensiun. Dividen yang di bagikan oleh perusahaan kepada pemegang saham dapat menjadi sumber pendapatan yang stabil bagi investor.
- Tabungan untuk Masa Depan
Investasi dalam instrumen pasar modal merupakan langkah bijak untuk menabung dan menghasilkan keuntungan di masa depan, membantu mengamankan keuangan saat memasuki masa pensiun. Menyisihkan dana saat ini untuk membeli saham, reksa dana, atau obligasi sesuai kebutuhan merupakan strategi yang bijaksana untuk mencapai tujuan keuangan jangka panjang.
- Dana Darurat
Selain sebagai tabungan, instrumen pasar modal juga dapat di jadikan sebagai dana darurat. Ketika membutuhkan dana mendesak, investor dapat menjual instrumen pasar modal mereka untuk mendapatkan uang tunai. Namun, perlu di ingat untuk selalu memperhatikan fluktuasi harga pasar modal yang tidak dapat di prediksi.
- Jaminan di Bank
Pasar modal juga dapat di gunakan sebagai jaminan di bank, mempertimbangkan risiko investasi dan nilai instrumen saat proses pencairan pinjaman di lakukan.
Manfaat bagi Emiten
Pasar modal tidak hanya bermanfaat bagi investor, tetapi juga memberikan dampak positif bagi pertumbuhan perusahaan yang menerbitkan instrumen pasar modal. Beberapa manfaat dan fungsi pasar modal bagi perusahaan tersebut termasuk:
- Membuka Peluang Lapangan Kerja
Peningkatan pergerakan modal dalam pasar modal dapat mendorong pertumbuhan bisnis, membuka peluang untuk penciptaan lapangan kerja baru.
- Memutar Modal
Kehadiran investor dan pihak yang membutuhkan modal memfasilitasi perputaran modal yang menguntungkan bagi perusahaan yang menerbitkan instrumen pasar modal.
- Membuka Peluang Kerja Sama dengan Pihak Asing
Perusahaan yang terlibat dalam pengelolaan pasar modal dapat mengalami perkembangan lebih lanjut melalui peningkatan modal, membuka pintu bagi kerja sama dengan pihak asing dan potensi keuntungan yang lebih besar.