5 Rekomendasi Lagu Yoasobi – Nama Yoasobi akhir akhir ini banyak di dengar di kalangan masyarakat Indonesia. Setelah beberapa lagu yang mereka miliki sering muncul di banyak platform terutama bagi para pengguna Sosial Media TikTok dan Instagram. Apalagi beberapa waktu lalu tepatnya pada 2-4 Desember 2022 pada acara Festival Music Head In The Clouds (HITC) Jakarta 2022 Band Duo asal Jepang ini menjadi salah satu pengisi acara. Genre music J-Pop yang mereka bawakan dengan instrument khasnya berhasil menarik banyak perhatian. Membuat ciri khas Yoasobi dengan karyanya yang base on Cerpen dan Manga Jepang Jika kamu penasaran berikut adalah beberapa rekomendasi lagu dari Yoasobi yang wajib kamu dengarkan.
Bercerita tentang gadis yang memiliki kemampuan untuk melihat masa depan melalui mimpinya. Suatu hari ia bermimpi jika teman sekelasnya mengungkapkan perasaan padanya pada malam festival kembang api sehingga ia menjadi sangat gugup dan canggung ketika bertemu. Kemudian gadis itu mulai mencari tahu apakah mimpi itu akan jadi kenyataan. Lagu ini juga tercipta karena terinspirasi dari sebuah cerpen berjudul Yume no Shizuku to Hoshi no Hana yang ditulis oleh Sōta Ishiki. Lagu ini menjadi favorit bagi banyak kalangan.
Tabun (たぶん)
Mengisahkan tentang seseorang yang berusaha untuk mempertahankan hubungannya namun berakhir ditinggalkan kekasihnya. Bagaimana sulitnya untuk melupakan orang dicintai ketika sudah pergi Bersama kenangannya tapi masih sangat ia rindukan. Novel karya Shinano dengan judul yang sama menjadi alasan lagu ini dibuat.
Yoru ni Kakeru (夜に駆ける)
Cerita berjudul “Thanatos no Yuuwaku” adalah based dari lagu ini. Kisah pilu dalam lagu ini tentang seorang wanita rapuh yang sudah beberapa kali ingin mengakhiri hidupnya, namun ada laki-laki yang jatuh cinta padanya bahkan pada saat kondisi kacaunya. Namun mengakhiri hidup menjadi akhir bagi keduanya.
Kaibutsu (怪物)
Lagu Kaibutsu atau Monster memiliki music yang sedikit berbeda dengan lagu Yoasobi lainnya. Pada lagu ini Yoasobi membawakan lagu dengan sedikit sentuhan rock dan drum bass yang membuatnya semakin menarik. Lagu ini juga menjadi opening dalam anime berjudul “Beastars” Season 2.
Halzion (ハルジオン)
Halzion atau dalam Bahasa Indonesia memiliki arti Bunga Erigeron. Cerita berjudul “Soredemo, Happy End” karya Shunki Hashizume adalah based dari lagu ini. Dalam lagu ini mengisahkan tentang seseorang yang sudah berpisah dengan kekasihnya namun ia belum bisa melupakannya sepenuhnya, akhirnya ia pun hanya dapat memperhatikannya dari jauh.
Itu tadi merupakan beberapa rekomendasi Lagu Yoasobi yang wajib kamu dengarkan, selain itu masih banyak lagi karya lagu Yoasobi yang menarik juga hasil dari cerita atau novel yang menarik juga untuk dibaca agar bisa lebih mendalami makna lirik lagunya.