Kurikulum Merdeka Belajar adalah suatu sistem pembelajaran yang mencakup berbagai metode intrakurikuler. Dalam konsep ini, pembelajaran di rencanakan agar mencapai tingkat maksimal sehingga peserta didik memiliki kesempatan yang lebih luas untuk memahami konsep dan meningkatkan kompetensinya.
Kurikulum Merdeka ini merupakan kebijakan yang di terbitkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) di bidang pendidikan. Selain itu dalam kurikulum ini, setiap guru di berikan kebebasan untuk memilih perangkat ajar yang dapat di sesuaikan dengan minat dan kebutuhan individu peserta didik. Rencananya, kurikulum ini akan di terapkan di semua jenjang pendidikan, mulai dari PAUD, SD, SMP, SMA/SMK.
Karakteristik Khusus Kurikulum Merdeka Belajar
Di bawah ini terdapat beberapa karakteristik yang perlu anda ketahui penerapannya dalam kurikulum ini.
- Penerapan sistem pembelajaran berbasis proyek untuk meningkatkan soft skill dan karakter siswa sesuai dengan profil pelajar Pancasila.
- Selanjutnya, memfokusan pada materi esensial untuk memberikan peserta didik lebih banyak waktu dalam pembelajaran yang mendalam terkait kompetensi dasar, seperti literasi dan numerasi.
- Fleksibilitas yang lebih tinggi bagi guru dalam menyelenggarakan pembelajaran yang di sesuaikan dengan kemampuan peserta didik.
Keunggulan Kurikulum
Berikut adalah beberapa keunggulan yang di miliki oleh Kurikulum Merdeka Belajar:
- Materi pembelajaran di sajikan dengan cara yang lebih sederhana dan di fokuskan pada konten yang esensial, hal ini dapat memungkinkan peserta didik untuk memperdalam pemahaman tanpa terikat oleh keterbatasan waktu.
- Guru di berikan kebebasan untuk mengajar sesuai dengan tahapan dan perkembangan peserta didik. Selain itu, pihak sekolah juga memegang kendali untuk mengembangkan kurikulum yang sesuai dengan karakteristik satuan pendidikan dan peserta didik.
- Sistem pembelajaran menjadi lebih interaktif melalui pelaksanaan kegiatan proyek, dengan tujuan agar peserta didik menjadi lebih aktif dan mampu mengeksplorasi isu-isu yang sedang berkembang.
Demikianlah beberapa penjelasan mengenai fitur khas dan keunggulan dari Kurikulum Merdeka Belajar, di harapkan informasi di atas dapat memberikan manfaat.