Lulusan Akuntansi dari Telkom University memiliki peluang karier yang sangat luas dan menjanjikan, baik di sektor swasta maupun pemerintahan. Berbekal kurikulum yang terintegrasi dengan teknologi dan dunia industri, lulusan Akuntansi Tel-U tidak hanya di bekali kemampuan teknis akuntansi, tetapi juga soft skill dan pemahaman digital yang sangat di butuhkan di era industri 4.0. Berikut lima prospek karier menjanjikan bagi para lulusan Akuntansi dari Telkom University:
Akuntan Publik (Public Accountant)
Profesi akuntan publik tetap menjadi salah satu pilihan utama bagi lulusan akuntansi. Dengan dasar yang kuat dalam audit, perpajakan, dan pelaporan keuangan, lulusan Telkom University dapat bekerja di kantor akuntan publik (KAP) nasional maupun internasional seperti Deloitte, EY, PwC, dan KPMG. Selain itu, lulusan juga bisa mengambil sertifikasi seperti CPA (Certified Public Accountant) untuk membuka peluang karier yang lebih luas, termasuk memiliki firma sendiri di masa depan.
Internal Auditor
Setiap perusahaan besar pasti membutuhkan internal auditor untuk memastikan sistem pengendalian internal berjalan efektif dan efisien. Lulusan Akuntansi Tel-U, yang dibekali dengan pemahaman mendalam tentang risiko dan pengendalian, sangat cocok menempati posisi ini. Apalagi dengan latar belakang teknologi yang di tekankan dalam perkuliahan, lulusan mampu memahami dan menggunakan tools audit digital untuk meningkatkan efisiensi pekerjaan.
Analis Keuangan (Financial Analyst)
Sebagai analis keuangan, lulusan akan berperan dalam menganalisis laporan keuangan, memproyeksikan pertumbuhan perusahaan, dan memberikan rekomendasi investasi. Posisi ini banyak di butuhkan di perusahaan konsultan, perbankan, hingga perusahaan teknologi. Di Telkom University, mahasiswa akuntansi di bekali mata kuliah seperti manajemen keuangan dan analisis laporan keuangan yang menjadi fondasi kuat untuk meniti karier ini.
Akuntan Manajemen
Akuntan manajemen bertugas menyediakan informasi keuangan strategis bagi manajemen untuk pengambilan keputusan. Mereka terlibat dalam penyusunan anggaran, analisis biaya, dan perencanaan bisnis. Dengan pendekatan praktis dan kurikulum berbasis industri di Tel-U, lulusan siap bersaing di posisi ini, terutama di perusahaan besar yang membutuhkan insight keuangan berbasis data.
Konsultan Pajak (Tax Consultant)
Bidang perpajakan selalu menjadi lahan subur bagi para akuntan. Sebagai konsultan pajak, lulusan Akuntansi Telkom University dapat membantu individu atau perusahaan dalam perencanaan pajak, pengisian SPT, hingga penanganan sengketa pajak. Penguasaan peraturan perpajakan yang diperoleh selama kuliah, di tambah sertifikasi seperti Brevet A dan B, menjadi nilai tambah yang sangat penting dalam profesi ini.
Dengan basis pendidikan yang kuat, di tunjang kurikulum berbasis teknologi dan praktik industri, lulusan Akuntansi Telkom University memiliki daya saing tinggi di dunia kerja. Tak hanya itu, kampus ini juga mendukung pengembangan soft skill dan jejaring profesional melalui program magang, seminar, dan kerja sama dengan industri. Lima karier di atas hanyalah sebagian dari banyak peluang yang tersedia dan semuanya memiliki prospek karier menjanjikan di masa depan.