Sebagian dari mahasiswa memutuskan untuk menempati kos-kosan yang tidak jauh dari kampus. Lokasi kampus yang jauh dari rumah menjadi alasan sebagian besar mahasiswa memilih untuk ngekos. Mencari tempat kos ketika sedang menempuh pendidikan tinggi seperti halnya mencari rumah kedua. Namun, jangan sampai salah memilih tempat kost karena hingga kini masih sering di temukan kos-kosan bodong. Modusnya ialah dengan meminta kepada mahasiswa calon penghuni kost agar membayar terlebih dahulu. Agar tidak tertipu ada beberapa tips memilih kost agar tidak salah pilih.
Seperti kita ketahui, bahwa sebagian mahasiswa memilih wilayah seperti jakarta, jogja, malang, surabaya, hingga bandung. Maka jangan heran, jika banyak sekali kos-kosan di daerah tersebut.
Tips Pertama dengan Mencari Sumber Informasi Yang Jelas.
Perkembangan teknologi memudahkan anda dalam mencari suatu informasi khususnya mencari kos-kosan. Selain melalui website, anda juga bisa mencarinya melalui sosial media seperti instagram, facebook, twitter, dan lain-lain. Tetapi, pastikan informasi yang anda terima ini terbukti kebenarannya. Agar informasi semakin valid, sebaiknya coba telusuri alamat kos-kosan yang di iklankan di sosial media. Hal ini di karenakan ada beberapa kos yang di pegang oleh orang dekat atau kepercayaannya dari pemilik kos-kosan tersebut. Karena bisa saja harga yang di pasang di media sosial tidak sama saat anda mengunjungi tempat kos tersebut.
Memeriksa Alamat Kos.
Yang tidak kalah penting dalam mencari kos-kosan ialah mencari lokasi. Usahakan lokasi tempat kos tidak jauh dari kampus karena idealnya jarak kos dengan kampus 3 sampai 5 Km. Tetapi apabila anda memiliki kendaraan pribadi bisa mencari kos sekitar 500 meter dari kampus. Selain lebih dekat juga lebih hemat biaya karena tidak ada ongkos sama sekali. Hal lain yang perlu di perhatikan dalam mencari kos-kosan ialah lokasi yang strategis serta banyak keramaian.
Mengecek Fasilitas Kos Kosan.
Fasilitas tidak luput menjadi perhatian mahasiswa yang ingin menempati kos kosan. Dan memang ada beberapa harga kos yang di tawarkan menyesuaikan fasilitasnya. Ada yang mahal tapi fasilitas sangat baik ada yang murah tetapi fasilitasnya kurang memadai intinya ‘ada harga ada rupa’. Tetapi ada juga beberapa kos yang harganya terjangkau dengan fasilitas yang lengkap. Fasilitas yang di maksud ialah kamar mandi, mesin cuci, ac, listrik, air, dan lain-lain.
Tips Memilih Kos dengan Memerhatikan Biaya Sewanya.
Hal yang juga tidak kalah penting adalah mengenai biaya sewa. Baiknya sebelum memutuskan menghuni kos tersebut tanyakan dulu berapa biaya sewanya untuk satu bulannya. Biaya sewa juga bisa menjadi pertimbangan bagi calon penghuninya karena jika harganya terlalu mahal yang ada malah calon penguninya tidak jadi menempati kos kosan tersebut.
Perhatikan Keamanan Kos Kosan.
Pastikan kos kosan yang anda pilih ini nyaman dan berada di lingkungan asri. Selain kenyamanan, keamanan kos kosan juga tidak kalah penting. Keamanan yang di maksud ialah penjaga kos. Selain penjaga kos, ada beberapa kos kosan yang memasang cctv agar pemilik, penghuni dan penjaga kos kosa dapat mengetahui apa yang terjadi di tempat kosannya.
Itulah pembahasan mengenai tips memilih kos kosan untuk mahasiswa agar jangan sala memilih. Semoga pembahasan ini membantu khususnya mahasiswa yang ingin mencari kos kosan di dekat kampusnya.