Saat bulan puasa tiba, kita sering kali menerima undangan untuk buka bersama dari teman-teman sekerja maupun keluarga. Acara semacam ini biasanya diadakan di restoran, yang seringkali mengharuskan kita mengeluarkan uang lebih banyak dari biasanya. Namun, jangan khawatir, karena ada beberapa tips bukber hemat agar pengeluaran Anda tetap terjaga.
Manfaatkan Promo Bukber di Media Sosial
Cari promo buka bersama di media sosial, yang biasanya ditawarkan oleh banyak restoran selama bulan Ramadan. Anda bisa mencarinya di platform seperti Instagram atau Twitter. Setelah menemukan promo yang menarik, bagikan informasi tersebut kepada teman-teman Anda untuk menghemat biaya bersama.
Gabungkan Acara Bukber
Jika Anda di undang oleh teman dari kelompok masa lalu, dan juga alumni lainnya, pertimbangkan untuk menggabungkan dua acara tersebut menjadi satu. Hal ini akan membantu Anda menghemat pengeluaran karena tidak perlu menghadiri dua acara terpisah.
Datang di Akhir Acara
Jika dompet Anda sudah mulai tipis, datanglah ke acara buka bersama pada saat acara sudah berlangsung cukup lama. Dengan begitu, Anda tidak perlu memesan makanan lagi dan bisa bergabung dengan teman-teman tanpa harus mengeluarkan uang tambahan.
Tips Bukber Hemat dengan Sistem Potluck
Anda bisa mengadakan buka bersama di rumah teman dengan menggunakan sistem potluck, di mana setiap orang membawa makanan sesuai kesepakatan bersama. Ini akan mengurangi biaya pengeluaran Anda dan memberikan suasana yang lebih santai.
Tips Bukber Hemat dengan Manfaatkan Hidangan Pembuka
Banyak restoran menyediakan hidangan pembuka atau takjil secara gratis selama bulan puasa. Manfaatkan ini untuk mengisi perut Anda sebelum makan utama, sehingga Anda tidak perlu memesan banyak makanan di restoran.
Tips Bukber Hemat dengan Gunakan Kartu Member
Jika Anda memiliki kartu member restoran, manfaatkan diskon khusus yang di tawarkan. Hal ini akan membantu mengurangi biaya buka bersama bersama teman-teman.
Pilih Makanan Dalam Porsi Besar
Pesanlah makanan dengan porsi besar yang bisa di bagi-bagikan bersama teman-teman. Ini akan lebih hemat daripada memesan makanan dalam porsi satuan, dan Anda bisa berbagi dengan lebih banyak orang.