Tips Hilangkan Kantuk Selain Minum Kopi –Minum kopi di pagi hari memang sudah menjadi budaya bagi masyarakat Indonesia. Kandungan kafein dalam kopi dapat menambah energi dan kemampuan konsentrasi. Namun, jika mengkonsumsi kopi berlebihan bisa memicu gugup, gelisah, insomnia hingga diare.
Meski nikmat disantap di pagi hari, apalagi saat kamu merasa kantuk di siang hari karena kurang tidur saat malam hari. Kamu tetap perlu memberi jeda kafein pada tubuh. Sebagai gantinya, kamu bisa melakukan beberapa tips ini untuk menghilangkan ngantuk tanpa kopi dan tetap segar sepanjang hari. Penasaran apa saja tipsnya? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini sampai habis!
Tips Hilangkan Kantuk Selain Minum Kopi
Makan salad
Memulai hati dengan makanan sehat bisa menumbuhkan semangat aktivitas dan mengurangi kantuk. Salad sehat berisi sayur dan buah bisa menjadi opsi yang bagus. Terlebih, sayuran hijau seperti bayam dan kangkung memiliki kandungan vitamin B yang cukup.
Vitamin B merupakan bagian dari proses pembentukan energi sel. Sebab, orang yang kekurangan vitamin B akan merasakan kelelahan berlebih dan insomnia. Selain itu, vitamin B dapat mengurangi risiko depresi.
Minum air
Kantuk bisa muncul akibat tubuh mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan. Meski kamu sudah banyak minum ketika beraktivitas, tubuh masih bisa mengalami dehidrasi ketika bangun tidur. Oleh karena itu, penting minum air dengan saat bangun tidur. Beberapa ahli menyarankan untuk minum air minimal 6 hingga 8 gelas per hari. Namun, ada juga ahli yang menganjurkan meminum air putih sesuai berat dan tinggi tubuh atau sesuai kondisi kesehatan seseorang. Ini bisa menjadi cara ampuh mengurangi kantuk tanpa minum kopi, lho! Selain itu, juga untuk menjaga kesehatan ginjal kamu!
Aromaterapi
Melansir Healthline, aromaterapi bisa menstimulasi panca indra. Aroma buah dan tumbuhan seperti lemon, kayu manis, rosemary, kayu putih, dan berbagai jenis lainnya bisa berpengaruh pada tubuh sehingga semakin semangat dalam menjalani aktivitas. Adanya stimulasi tersebut, kantuk akan semakin berkurang. Namun, dalam beberapa kasus akan membuat sedikit pusing karena terlalu menyengat. Maka dari itu, atur aromaterapi sesuai kenyamananmu, ya!
Nah, demikian beberapa tips hilangkan kantuk karena kurang istirahat selain minum kopi. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu, ya!
Yuk, kunjungi laman Instagram dan Facebook Media Edukasi Indonesia untuk mendapatkan informasi dan fakta-fakta unik lainnya ya!