Anime Terpopuler Sepanjang Masa – Anime tentu sudah tidak asing lagi di telinga kita. Animasi yang berasal dari Jepang ini memiliki banyak jenis genre yang bisa menarik bagi para penontonnya, bahkan sampai rela menghabiskan waktunya untuk menonton setiap episode anime. Setiap orang tentu memiliki anime favorit masing-masing.
Anime atau animasi Jepang telah menjadi fenomena global dan telah memproduksi banyak serial animasi yang terkenal dan terpopuler. Berikut Tim Media Edukasi memiliki beberapa daftar anime terpopuler sepanjang masa, beserta dengan penjelasan singkat:
Dragon Ball
Dragonball pertama kali rilis pada tahun 1984 merupakan Serial animasi yang mengikuti petualangan Goku, seorang pejuang dengan kekuatan super dan teman-temannya yang bertarung melawan kejahatan untuk mengumpulkan 7 bola ajaib agar dapat memanggil dewa naga yang bisa mengabulkan segala permintaan bahkan termasuk membangkitkan orang yang sudah mati.
Sailor Moon
Sailor Moon pertama kali rilis pada tahun 1992 merupakan Serial animasi tentang sekelompok gadis yang memiliki kekuatan magis dan bertarung melawan kejahatan di bawah bendera Sailor Moon. Mereka memiliki kekuatan yang berasal dari elemen yang ada di alam dan tata surya. Para gadis ini berpetualang untuk menemukan kristal perak dan menemukan putri bulan.
Naruto
Naruto pertama kali rilis pada tahun 1999 merupakan Serial animasi yang mengikuti petualangan Naruto, seorang ninja muda dengan tujuan untuk menjadi Hokage, pemimpin desa ninja. Tentu perjalanan Naruto menjadi ninja tidaklah mudah, dia juga bersama beberapa teman-temannya untuk bisa menjadi hokage.
One Piece
One piece pertama kali rilis pada tahun 1998 merupakan Serial animasi tentang petualangan seorang bajak laut bernama Monkey D. Luffy yang memiliki tubuh elastis seperti karet dan krunya yang mencari harta karun terbesar, One Piece. Selain anime nya bahkan Manga dari One Piece sangat digemari hingga mendapatkan rekor manga terlaris sepanjang masa. Sampai saat ini pun episode dari One Piece belum mencapai ending ceritanya.
Fullmetal Alchemist
Fullmetal Alchemist pertama kali rilis pada tahun 2003 metupakan Serial animasi yang mengikuti petualangan dua bersaudara, Edward dan Alphonse Elric, dalam mencari batu filosofis yang dapat memulihkan tubuh mereka.
Death Note
Serial animasi tentang seorang pelajar yang menemukan sebuah buku yang memungkinkan dia membunuh orang dengan menuliskan namanya di dalamnya.
Attack on Titan
Serial animasi yang mengikuti pertempuran manusia melawan raksasa pemakan manusia yang dikenal sebagai Titans.
Bleach
Bleach merupakan Serial animasi yang mengikuti petualangan Ichigo Kurosaki, seorang siswa SMA yang menjadi shinigami atau dewa kematian.
Cowboy Bebop
Serial animasi yang mengikuti petualangan sekelompok pemburu hadiah antariksa di kapal mereka, Bebop.
Neon Genesis Evangelion
Neon Genenis Evangelion merupakan Serial animasi tentang sekelompok remaja yang mengendarai mecha atau robot raksasa untuk melawan makhluk luar angkasa yang dikenal sebagai Angels.
Anime terpopuler sepanjang masa memiliki beberapa ciri khas seperti karakter yang kuat, cerita yang menarik, animasi yang baik, dan tema yang relevan. Semua anime di atas memiliki elemen-elemen tersebut dan banyak penggemar yang setia mengikuti serial-serial ini. Apakah salah satu anime favorit kalian ada pada daftar di atas ? atau mungkin ada judul anime lain yang belum tertuliskan ? Tolong sampakan di kolom komentar ya!.
Salam,