Salah satu makanan yang paling sering kita jumpai di Indonesia adalah produk olahan dari kedelai. Nah, tapi tahukah kamu? Beberapa produk olahan kedelai khas Indonesia banyak yang telah mendunia, lho!
Penasaran apa saja produk olahan kedelai khas Indonesia yang mendunia? Yuk, simak artikel ini sampai selesai!
Tempe
Olahan kedelai ini ternyata asli dari Indonesia, lho. Kata “tempe” berasal dari bahasa Jawa Kuno, di mana saat itu ada makanan berwarna putih dari tepung sagu yang disebut tumpi.
Sebanyak 50 persen dari konsumsi kedelai di Indonesia dalam bentuk tempe, lho!
Tempe mulai dikenal di luar Indonesia melalui orang-orang Belanda. Sejak 1984 sudah tercatat 18 perusahaan tempe di Eropa, 53 di Amerika, 8 di Jepang, dan di beberapa negara lain. Wah, sudah terkenal banget ya olahan ini!
Oncom
Sama halnya dengan tempe, oncom merupakan olahan kedelai asli Indonesia yang sudah ada sejak abad ke-17 di Tanah Sunda. Oncom menjadi salah satu bentuk kreativitas orang Jawa Barat dengan melakukan teknik fermentasi pada sisa ampas kedelai atau tahu.
Di Indonesia, oncom begitu digemari sebagai lauk-pauk maupun diolah menjadi nasi tutug oncom. Di pasaran terdapat dua jenis oncom, yakni merah dan hitam tergantung pada bahan baku yang pembuatnya gunakan.
Tauco
Konon tauco pertama kali dibawa oleh orang Tionghoa dan diperkenalkan ke masyarakat Cianjur pada 1880 silam.
Tetapi karena yang autentik cenderung manis sehingga kurang digemari, istrinya, Tjoa Kim Nio kemudian mulai melakukan penyesuaian rasa menjadi asin dan manis. Bahkan saat ini tauco digunakan sebagai penyedap atau bumbu penting dari sebagian makanan Indonesia.
Meski bukan olahan kedelai asli dari Indonesia, tetapi tauco dan tahu diketahui sudah mengalami modifikasi yang disesuaikan dengan lidah masyarakat kita. Bahkan hasil dari kreativitas orang Indonesia ini begitu digemari hingga ke mancanegara, lho.
Nah, itu dia 3 produk olahan kedelai khas Indonesia yang mendunia. Jangan lupa kunjungi laman Instagram dan Facebook Media Edukasi Indonesia untuk mendapatkan informasi dan fakta-fakta menarik lainnya!