Lombok memang terkenal dengan destinasi wisata dan budaya yang tidak dapat dipandang sebelah mata. Baik wisatawan dari dalam maupun luar negeri, banyak yang menaruh atensinya secara penuh pada kekayaan yang dimiliki Lombok. Kekayaan alam dan budaya Lombok itu kemudian turut mengenalkan masyarakat pada keanekaragaman kuliner yang ada. Bahkan, ternyata ada beberapa kuliner khas lombok yang sudah melegenda sejak bertahun-tahun silam. Wah, makanan jenis apa aja ya? Yuk, simak penjelasan 5 kuliner khas lombok berikut!
1. Sate Tanjung
Sate ini berbahan dasar ikan dan memiliki cita rasa yang luar biasa dengan rasa pedas dan gurih yang menggoda lidah. Selain itu, sate tanjung juga memiliki ciri khas yang cukup unik dan membedakannya dengan sate-sate pada umumnya. Ciri khas itu ialah penyajian sate tanjung tidak membutuhkan saus apa pun.
2. Nasi Balap Puyung Inaq Esun
Nasi Balap Puyung Inaq Esun ialah kuliner yang ada pada sebuah warung kuliner yang sudah berdiri sejak tahun 1970-an. Olahan yang satu ini merupakan nasi putih dengan ayam suwir, ayam kriuk, kedelai goreng, dan tumis buncis sebagai pelengkapnya. Untuk penyajiannya, nasi balap ini menggunakan daun kelapa sebagai alasnya. Nasi balap ini dibandrol mulai harga Rp18.000.
3. Sate Rembiga Utama
Kuliner khas Lombok yang berikutnya ialah sate rembiga utama. Sate yang menjadi menu legendaris dari warung yang telah berdiri sejak tahun 1988 ini menjadi kuliner Lombok yang tidak boleh ter-skip! Sate berbahan dasar daging sapi ini memiliki citarasa yang begitu khas dengan rasa pedas, manis, dan gurih. Pasti bikin ketagihan!
4. Bebalung Kelebet
Bebalung Kelebet atau sop tulang Kelebet merupakan menu andalan di warung yang telah berdiri sejak tahun 1976. Sop tulang ini berisi daging tulang iga sapi atau kerbau dengan kuah bercitarasa pedas.
5. Sate Bulayak
Kuliner khas Lombok yang selanjutnya adalah sate bulayak. Sate ini memiliki citarasa gurih, manis, sekaligus pedas. Dibesarkan dalam warung yang sudah berdiri lebih dari 30 tahun, sate bulayak masih mempertahankan ciri khas bumbu yang otentik.
Nah, itulah 5 kuliner khas Lombok yang bisa bikin ngiler! Dari kelima kuliner khas Lombok di atas, mana nih yang bakal jadi sasaran dan tujuan kalian saat berkunjung ke Lombok? Kunjungi laman Instagram dan Facebook Media Edukasi Indonesia untuk mendapatkan informasi dan fakta-fakta unik lainnya ya!