Beberapa dari kita pasti pernah atau mungkin sedang berada dalam fase gap year. Namun, sebagian besar dari kita cenderung kurang bisa memanfaatkan waktu gap year tersebut. Mungkin masih ada yang merasa terjebak dalam kekecewaan karena gagal masuk ke perguruan tinggi. Karena itulah kegiatan yang ia lakukan selama gap year cenderung kurang produktif. Nah, untuk mengatasi hal itu berikut adalah 3 kegiatan bermanfaat untuk mengisi waktu gap year yang bisa kamu ikuti!
1. Mengikuti kegiatan relawan
Kegiatan relawan atau volunteer dapat dilakukan oleh siapa pun tak terkecuali oleh kalian yang sedang ada dalam fase gap year. Ada beberapa jenis kegiatan volunteer yang bisa kalian lakukan entah yang kegiatannya dilaksanakan secara luring maupun secara daring. Dengan mengikuti kegiatan volunteer ini kalian bisa mendapatkan pengalaman, relasi yang luas, dan berbagai manfaat lainnya. Jadi, daripada menghabiskan waktu gap year hanya untuk hal-hal yang kurang produktif, akan lebih baik jika kalian mengikuti kegiatan relawan atau volunteer ini. Oh ya! Kegiatan volunteer atau relawan ini juga bisa dimasukkan ke dalam CV, lho. Nggak merugikan kan buat dicoba?
2. Bekerja secara part time
Kegiatan bermanfaat lain yang bisa kalian lakukan selama gap year adalah bekerja secara part time atau paruh waktu. Kalian bisa membagi waktu antara belajar untuk persiapan UTBK-SBMPTN atau tes mandiri tahun depan dan bekerja secara part time ini. Jadi, selain belajar kalian juga akan mendapatkan pengalaman dari pekerjaan kalian yang kalian ambil secara part time ini. Tidak hanya itu, hasil dari pekerjaan part time kalian bisa kalian manfaatkan untuk kehidupan sehari-hari maupun untuk mengikuti bimbingan belajar atau try out berbayar untuk ujian masuk perguruan tinggi tahun depan. Eits, jangan salah! Part time ini juga bisa kalian cantumkan ke dalam CV, lho!
3. Mengikuti kursus, pelatihan, atau sertifikasi
Nah, untuk kalian yang ingin mengembangkan kemampuan yang kalian miliki, kalian bisa mengikuti kursus, pelatihan, atau sertifikasi yang dapat kalian ikuti dengan mudah baik secara luring maupun daring. Dengan mengikuti kursus, pelatihan, serta sertifikasi ini kalian akan dapat memiliki ilmu-ilmu baru dan hari-hari kalian pun tidak akan terkesan berjalan secara sia-sia. Kalian bisa menjadi lebih produktif dengan mengikuti kursus, pelatihan, ataupun sertifikasi ini. Dengan mengikuti kursus, sertifikasi, maupun pelatihan, kalian bisa mendapatkan manfaat-manfaat yang banyak. Di luar dari ilmu yang kalian dapatkan kalian pasti juga akan mendapatkan banyak kenalan atau relasi baru.
Nah, itulah 3 kegiatan untuk mengisi gap year. Dari kegiatan bermanfaat tersebut, mana nih yang kira-kira terasa lebih menarik untuk kamu lakukan?
Kunjungi laman Instagram dan Facebook Media Edukasi Indonesia untuk mendapatkan informasi dan fakta-fakta unik lainnya ya!