Sate merupakan salah satu makanan Indonesia yang sangat terkenal. Namun, tahukah kamu? Ada beberapa sate khas Indonesia yang terbuat dari bahan unik, lho!
Kalau kamu pencinta makanan bakar ini, berikut beberapa sate yang terbuat dari bahan unik tak biasa. Penasaran apa aja? Yuk, simak artikel berikut sampai selesai!
Sate Gembus
Pernah dengar sate gembus? Sate gembus merupakan salah satu olahan sate yang terbuat dari bahan tempe gembus.
Tekstur sate gembus sangat lembut saat dikunyah. Bumbunya terbuat dari campuran ketumbar, bawang, dan garam.
Sate gembus juga dilengkapi saus kecap atau saus kacang. Biasanya, sate ini disantap sebagai camilan. Satu tusuk saja gak bakal cukup, sih.
Sate Keong
Selain ditumis, keong enak juga dijadikan sate, lho. Sebelum ditusuk, daging keong diungkep dulu dengan bumbu berisi air supaya lendirnya hilang dan bumbunya meresap.
Setelah itu, sate dibakar atau dipanggang hingga warnanya berubah kecokelatan. Sate ini mudah dijumpai di angkringan dan sering jadi pelengkap ketika menikmati nasi kucing.
Sate Bekicot
Keong dan bekicot masih hewan yang sejenis. Bedanya, bekicot bisa hidup di mana saja tak seperti keong yang biasa dijumpai di sawah.
Bekicot juga bisa disulap menjadi sate, lho. Sate jenis ini mudah banget dijumpai di Kediri karena masuk ke daftar makanan khas kota ini.
Penjual sate bekicot pada umumnya menyajikan sate ini dengan pelengkap, seperti saus kecap atau kacang, irisan kubis, dan tomat.
Nah, itu dia beberapa sate khas Indonesia yang terbuat dari bahan unik. Indonesia negara yang unik, terutama bagi pencinta sate. Di negara kita tidak cuma terdapat sate dengan daging seperti pada umumnya, tetapi ada pula yang unik-unik.
Meski deretan sate tadi beberapa di antaranya masuk dalam daftar kuliner ekstrem, tetapi pada kenyataannya masih-masing mengandung manfaat bagi tubuh. Kira-kira, dari tujuh sate dengan bahan paling unik tadi, kamu tertarik untuk mencicipi yang mana?
Jangan lupa kunjungi laman Instagram dan Facebook Media Edukasi Indonesia untuk mendapatkan informasi dan fakta-fakta menarik lainnya!