Menu

Mode Gelap
Elon Musk Beli Twitter: Pembaruan Twitter Siap Datang Seberapa Penting Kesehatan Untuk Kehidupan Perempuan Adalah Akar Peradaban Dunia Arti Orang Terdekat Dalam Kesuksesanmu

Film · 16 Jul 2022 12:00 WIB ·

Diangkat Dari Kisah Nyata, Inilah 3 Fakta Unik Film Incantation


Img: imdb.com Perbesar

Img: imdb.com

Akhir-akhir ini masyarakat ramai membicarakan film horor produksi Taiwan. Film berjudul Incantation bahkan disebut sebagai film horor Taiwan yang terbaik. Nah, dengan ramainya perbincangan mengenai film ini, banyak pula masyarakat khususnya para pencinta film yang menaruh rasa penasarannya pada film ini. Namun, tahukah kamu ternyata terdapat 3 fakta unik film Incantation yang wajib kamu ketahui sebelum menonton film horor ini? Langsung saja simak penjelasannya di bawah ini! 

 

1. Menjadi film horor Taiwan terbaik

Berkat kesuksesannya, film Incantation berhasil menjadi film horor Taiwan terbaik. Tidak hanya itu, masyarakat juga mengakui bahwa Incantation adalah film horor paling seram di Taiwan. Menampilkan cerita dengan kutukan, teror, dan banyak hal menyeramkan lain, Incantation sukses menarik perhatian penonton. Nah, kira-kira apakah kamu berani menonton film yang sudah mengantongi predikat film terbaik dan terhoror Taiwan ini?

 

2. Makna simbol tangan dan mantra

Dalam film Incantation, terdapat suatu gerakan unik yang pemeran utama lakukan, yaitu suatu gerakan tangan khusus yang tampil bersama pengucapan mantra tertentu. Pemeran utama, Ronan, sering menggunakan gerakan ikonik ini untuk melindungi dirinya sendiri dan keluarganya dari kutukan. Mantra itu tersendiri berbunyi “hou ho xiu yi, si, sei wu ma”. Namun, ternyata mantra dan gerakan tangan yang selama ini Ronan lakukan bukanlah memiliki makna untuk mendapat perlindungan atau keberkahan. Ternyata mantra dan simbol tangan itu memiliki makna lain. Mantra yang Ronan ucapkan memiliki makna sebagai sebuah penyerahan diri untuk mendapat kutukan dari Bunda Budha. Sementara itu, simbol tangan yang Ronan lakukan berarti suatu gerakan untuk menyebar kutukan Bunda Budha ke orang lain.

 

3. Diangkat dari kisah nyata

Fakta unik ketiga dalam film ini adalah fakta bahwa film ini merupakan film yang mengangkat kisah nyata. Hal itu berarti kejadian atau peristiwa dalam film ini merupakan kejadian yang benar-benar terjadi di dunia nyata. Film Incantation mengadopsi kisah nyata sebuah keluarga di Taiwan yang merupakan pemuja sekte sesat. Keluarga itu mendapatkan teror berbahaya yang menyebabkan banyak ketidaknyamanan baik secara fisik maupun batin mereka. Teror itu merupakan hasil dari ulah mereka yang melanggar aturan dari sekte yang mereka puja. Nah, fakta unik inilah yang lantas membuat masyarakat semakin tertarik untuk menonton film ini. Dengan keberadaan fakta bahwa film ini mengangkat kisah nyata, kesan horor yang film ini sajikan akan tersampaikan dengan sangat baik kepada penonton.

Nah, itulah 3 fakta unik film Incantation. Yuk, kunjungi laman Instagram dan Facebook Media Edukasi Indonesia untuk mendapatkan informasi dan fakta-fakta unik lainnya, ya!

Komentar
Artikel ini telah dibaca 464 kali

Baca Lainnya

Rekomendasi Film Korea Cocok Untuk Gen Z, Ada Train to Busan

2 November 2023 - 19:46 WIB

Rekomendasi Film Korea

Film yang Bikin Mahasiswa Tertawa dan Terinspirasi, Apa Saja?

25 Oktober 2023 - 19:08 WIB

Pecinta Film Mitologi Wajib Tahu! 3 Film tentang Dewa yang Spektakuler

10 Agustus 2023 - 15:00 WIB

Film Mitologi

Bikin Jantungan, 3 Film Pendakian Gunung yang Menegangkan!

9 Agustus 2023 - 15:00 WIB

Film Pendakian Gunung

Di Luar Nalar, 3 Film Misteri dengan Alur Tak Terduga

7 Agustus 2023 - 15:00 WIB

Film Misteri

Rahasia Tersembunyi pada Film Prekuel The Hunger Games 2023

3 Agustus 2023 - 18:00 WIB

The Hunger Games: The Ballad of Songbirds and Snakes 2023
Trending di Film