Nah siapa nih yang gak tau sama pecel. Pastinya sudah gak asing lagi dong sama makanan satu ini. Salah satu makanan khas Ponorogo yang sederhana tapi menggugah selera ini sudah terkenal loh di berbagai provinsi di Indonesia. Eisth tapi pecel yang satu ini berbeda dari pecel pada umumnya guys. Pecel ini memilki khas tersendiri dari pecel pada umumnya juga. Dengan rasa yang khas dan unik makanan ini banyak disukai oleh banyak masyarkat. Pecel pada umumnya dibungkus menggunakan daun pisang dan kertas nasi, tapi pecel khas desa yang ada di kabupaten ponorogo ini berbeda loh. Pecel ini dibungkus menggunakan daun jati, dimana daun yang susah diperoleh dan hanya tempat-tempat tertentu saja yang mempunyai pohon jati ini, menjadikan rasa dari pecel ini semakin enak dan jadi unik. Makanya pecel ini dikasih nama pecel godong jati. Unik banget kan namanya sehingga jadi khas tersendiri masyarakat di daerah Ponorogo. Buat temen-temen yang suka kuliner makanan, kalian bisa nemuin pecel ini cuma di ponorogo aja khususnya di daerah Sumoroto atau di desa ngilo-ngilo, kecamatan slahung.
Selain rasanya yang enak, pecel juga bermanfaat banget bagi kesehatan kita. Mulai dari pengolahan nya yang tradisional, bahan-bahannya pun masih alami temen-temen, dan juga yang tak kalah penting pecel ini tidak menggunakan penyedap rasa sama sekali, jadi cocok banget buat dikonsumsi. Nah bagi temen-temen yang mau diet tapi bingung untuk memilah makanan yang akan dikonsumsi, pecel bisa jadi salah satu solusinya. Dengan bahan yang diolah dari sayur-mayur menjadikan tubuh kita tetap sehat. Sebenarnya apa aja sih bahan-bahan untuk membuat pecel dan apa sih manfaatnya bagi tubuh kita?. Yuk kita ulas penjelasan dibawah ini.
Pecel diolah dari sayur-sayuran yang masih segar, seperti daun kates, bayam, kenikir, daun ubi, dan daun so, itu yang terpilah dari dedauan. Kemudian ada kacang Panjang, kembang turi, kecamabah dan terancam yang isinya ada lamtoro, daun kemangi, dan timun. Terancam disini untuk penyegar agar rasa dari pecel ini tidak dingin. Tapi buat temen-temen yang kurang suka atau pun tidak suka sama terancam kalian bisa banget request sama penjualnya. Seperti aku contohnya, karena aku ga suka sama kembang turi dan lamtoro jadi setiap beli pecel selalu request alias pecel gak komplit hehee. Sampai si ibu penjualnya hafal setiap kali aku berkunjung dan beli disitu.
Sambal pecel juga merupakan komponen yang sangat penting bagi pecel. Karena kalo gak ada sambal pecel namanya ya bukan pecel, begitu juga sebaliknya kalo cuma sambal pecel aja tanpa ada isiannya ya namanya bukan pecel juga. Nah maka dari itu sambal pecel disebut sebagai pelengkap dalam hidangan pecel. Sambal pecel sendiri diolah dari kacang tanah, kencur, garam, bawang putih, gula merah, cabai, dan daun jeruk. Sehat banget kan temen-temen.
Tak lupa gorengan juga menjadi salah satu komponen pelengkap pula ketika makan pecal. Tapi gorengan ini gak wajib ya temen-temen. Pecal akan sangat terasa enak ketika dimakan Bersama gorengan tetapi makan pecel tanpa gorengan pun tidak akan menghilangkan nikmatnya rasa pecel kok. Jadi buat temen-temen tetep bisa menikmati pecel, dan juga buat temen-temen yang sedang diet gapapa makan gorengan dengan pecal asalkan jangan berlebihan yaa.
Banyak sekali manfaat yang bisa kita peroleh ketika mengkonsumsi pecel. Seperti badan menjadi sehat, pencernaan mejadi lancar, dan yang tak kalah penting bisa membuat kulit kita terlihat mulus dan segar. Siapa sih diantara temen-temen semua yang gak mau kulitnya terlihat mulus dan segar? Pastinya semua orang mau dong. Terlebih mudah didapatnya dan dengan harga yang terjangkau membuat makanan ini banyak diminati oleh banyak masyarakat mulai dari kalangan anak muda hingga orang tua bahkan sampai lansia. So, tunggu apalagi jangan sampai gak nyoba yaa.
Kontributor Media Edukasi Indonesia : MUTIARA PERTIWI